
Manchester United kembali unggul enam poin dari Manchester City. Tim besutan Sir Alex Ferguson itu mengantongi poin 42 dan memimpin klasemen sementara Liga Premier. Raihan tiga poin MU menyusul kemenangan 3-1 atas Sunderland di Old Trafford, Sabtu (15/12) malam.
Bermain di hadapan pendukungnya, MU sudah nyaris unggul saat pertandingan baru berjalan tujuh menit. Sayang, sepakan keras Ashley Young masih dapat ditepis kiper Simon Mignolet. Tuan rumah kembali mendapat peluang pada menit 11. Berawal dari kesalahan bek Sunderland, bola yang jatuh di kaki Phil Jones langsung disepak ke kotak penalti. Umpang itu langsung disundul Van Persie, namun Mignolet lagi-lagi mampu menepisnya.
Publik Old Trafford akhirnya bersorak di menit 16 setelah Van Persie menjebol gawang Mignolet. Gol bermula dari umpan silang yang dilepaskan Young ke kotak penalti. John O'Shea yang mencoba membuang umpan itu justru membuat bola jatuh di kaki Van Persie. Tanpa ampun, striker timnas Belanda itu mengoyak gawang Sunderland.
Tiga menit berselang, Tom Cleverley menggandakan keunggulan MU. Umpan balik dari Carrick diselesaikan dengan sepakan Cleverley ke sudut kiri gawang Mignolet.
Rooney nyaris membuat MU unggul 3-0 pada menit 21. Sayang, tendangan first time-nya hasil umpan tarik Van Persie masih melenceng tipis di sisi kanan gawang.
Rooney akhirnya mencetak gol saat babak kedua memasuki menit ke 59. Umpan silang matang yang disodorkan Van Persie dengan mudah dikonversi menjadi gol. 3-0 MU unggul. Sunderland memperkecil skor di menit 72. Sundulan Campbell menyambut umpan silang Sessegnon tak mampu dibendung David De Gea.
Di sisa waktu, baik MU dan Sunderland sama-sama memperoleh peluang. Namun, tak satu pun yang menghasilkan gol. Hingga laga usai, skor 3-1 bertahan untuk MU.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar